Hidup Sehat – Daun salam memiliki khasiat yang sangat luar biasa bagi kesehatan, selain bisa di manfaatkan masyarakat Indonesia sebagai penambah cita rasa suatu masakan. Daun yang terkenal dengan wangi khasnya itu diketahui mengandung asam folat, vitamin A dan C.
Daun salah sendiri mengandung berbagai mineral seperti tembaga, selenium, besi, seng, mangan, magnesium, kalsium dan potasium. Untuk mendapatkan khasiatnya pun sangat mudah, yaitu cukup menjadikan daun salam sebagai air rebusan. Rebusan tersebut bisa untuk mengobati penyakit diantaranya ;
1. Mencegah komplikasi diabetes
Dimana air rebusan daun salam dapat mengontrol kadar gula darah dan juga kolestrol. Antioksidan yang berada di dalamnya juga dapat membantu tubuh unutk produksi insulin.
2. Mengobati batu ginjal
Manfaat besar yang dimiliki oleh air rebusan daun salam juga bisa membantu jika ada yang menderita batu ginjal.
3. Membakar lemak tubuh
Untuk yang ingin membakar lemak tubuh kamu bisa mencoba rebusan daun salam serta di kombinasikan dengan kayu manis, minuman ini bisa mempercepat menurunkan berat badan.
4. Mengobati asam urat
Meminum rebusan daun salah selama dua kali sehari dapat mengurangi kadar asam urat dan tentunya masalah yang berkaitan dengan asam urat lainya.
5. Mencegah darah tinggi
Untuk menurunkan darah tinggi kamu bisa mencoba air rebusan daun salam yang banyak dengan khasiatnya. Tentunya dapat meningkatkan sirkulasi dan kadar kolestrol jahat yang ada dalam tubuh.
6. Meningkatkan kinerja jantung
Dipercaya juga dapat mencegah stroke dan juga bisa meningkatkan kinerja jantung. Hal ini karena daun salam memiliki kandungan fitonutrient, asam caffeic, serta salicyclate.
7. Mengobati Batuk
Minum air rebusan daun salam serta menghirup uapnya bisa membantu menyembuhkan batuk dan masalah pernapasan.
8. Mengatasi Sembelit
Tidak salah ternyata air rebusan daun salam bisa menenagkan sistem pencernaan dan juga membebaskan kita dari sembelit. Jadi untuk kamu bisa mencobanya apabila sedang merasa pencernaan kurang lancar.
Untuk membuat air rebusan daun salam pun sangat mudah dan kamu bisa melakukanya dirumah. Kita perlu menyiapkan satu liter air, satu sendok teh kayu manis bubuk, enam lembar daun salam, serta satu sendok makan madu.